Eviwisata – Pembuatan sebuah website tidak semudah ketika membalikkan telapak tangan, Anda akan dihadapkan dengan berbagai jenis layanan hosting. Tentu hal ini lah yang akan membuat Anda bimbang memilih jenis layanan seperti apa yang cocok dan sesuai. Pasalnya pemilihan yang salah, tentu akan merugikan bagi Anda. Maka dari itu hindari pemilihan hosting yang salah demi kelancaran website.
Adapun salah satu pilihan hosting yang tersedia dan paling banyak digunakan adalah Virtual Private Server atau yang biasa disebut dengan VPS. VPS sendiri termasuk ke dalam jenis website hosting yang menggunakan sebuah teknologi virtualisasi dengan menyediakan resource khusus (pribadi) di server meskipun digunakan lebih dari satu user.
VPS biasanya digunakan oleh user (para web owner) yang situsnya telah mencapai traffic melebihi limit paket shared hosting, tetapi masih membutuhkan resource dari server yang khusus. Dan biasanya VPS dipilih karena user membutuhkan layanan hosting dengan kecepatan penuh, servernya yang stabil sehingga tidak akan mengalami downtime, dan keamanannya lebih bagus dibanding jenis hosting lain.
Jadi apabila Anda benar – benar membutuhkan hosting yang pas untuk website, maka hosting VPS lah pilihan terbaik.
Kelebihan VPS
Kenali kelebihan VPS guna meyakinkan diri Anda, bahwa hosting inilah yang tepat jika website telah berkembang.
- Dapat memperoleh akses superuser (root) ke server.
- Privasi file dan database lebih terjamin karena tersimpan dan tersembunyi dari user server lain.
- Ketika problem website dan traffic menyerang user lain, situs Anda tidak akan terpengaruh.
- Layanan yang mudah di scale.
- Adanya jaminan resource server, seperti memori atau processing power yang dapat mengurangi atau mencegah terjadinya fluktuasi pada resource.
- Menyediakan dua hal terbaik untuk website, yakni shared hosting dan dedicated hosting.
Dan saat ini telah hadir VPS murah DomaiNesia yang siap Anda gunakan dalam mengakomodir website dan bisa menerapkan sebuah NVMe VPS Indonesia dengan ketersediaan tinggi hanya dalam waktu kurang dari 40 detik. Melalui Cloud VPS milik DomaiNesia Anda juga bisa meningkatkan performa aplikasi.
Mengapa Harus Menggunakan Cloud VPS DomaiNesia
Adanya performa situs yang lebih optimal bila menggunakan cloud VPS murah milik DomaiNesia, mengharuskan Anda untuk menggunakan dan membelinya.
1. Biaya yang Transparan
Perhitungan biaya yang sederhana dan tidak adanya biaya tersembunyi hanya membayar sumber daya yang digunakan, tentu akan menguntungkan Anda jika membeli dan menggunakan VPS ini.
2. Virtualisasi KVM
Memiliki Linux KVM yang kompatibel dengan semua aplikasi hingga adanya dukungan kustomisasi kernel.
3. 99.9% Uptime SLA
Memiliki perangkat keras dan jaringan yang reliable di server VPS dan didukung oleh jaminan 99.9% Uptime SLA
4. Enterprise-Grade Hardware
Memberikan jaminan keamanan dalam menjalankan aplikasi yang bersifat mission-critical karena memiliki server enterprise-grade di VPS dengan prosesor intel.
Selain itu, Cloud VPS DomaiNesia juga menyediakan paket murah Indonesia terbaik yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan workload. Hanya menggunakan kode promo “CLOUDHANDAL”, Anda bisa mendapatkan diskon sebesar 50% yang berlaku untuk pembelian baru (registrasi) ke semua siklus mulai dari 1 bulan.
Lalu jika Anda ingin membuat website dengan mudah di wordPress dan ingin memperbarui instalasinya guna melindungi website dari peretas maka Anda bisa menggunakan wordpress hosting milik DomaiNesia dan nikmati domain gratis serta SSLnya.
Melalui fitur Instant Deploy, Anda bisa mendapatkan wordpress hanya dengan sekali klik. WordPress hosting DomaiNesia telah didukung berbagai fitur terbaik seperti One-click Staging, LiteSpeed Web Server, Support HTTP/3 (QUIC), dan Brotli.
Tidak hanya memiliki fitur andalan, wordpress hosting DomaiNesia, juga memiliki keunggulan lain dibanding wordpress hosting lainnya.
- Dapat digunakan untuk berbagai jenis website baik profil perusahaan hingga toko online.
- Bisa memaksimalkan SEO website dengan lebih mudah dan efektif karena adanya plugin dan tema pengoptimalan SEO.
- Staging hanya dengan sekali klik yang dapat mempermudah Anda dalam memeriksa kesalahan pada website sebelum diterbitkan.
- Telah mendukung adanya proses cloning, backup, dan restore.
Tunggu apalagi maksimalkan hosting Anda melalui VPS dan WordPress DomaiNesia.